Jadwal Indonesia vs Thailand dalam final di Naypyidaw, Sabtu
(21/12/2013) jam 19:30 WIB live di SCTV malam ini . Inilah kesempatan kedua dan
terakhir bagi skuad ”Garuda Muda” untuk meraih emas Final SEA Games 2013.
Kekuatan mental itu yang harus dipertahankan atau
ditingkatkan dalam final melawan Thailand,” tuturnya kepada wartawan Kompas,
Agung Setyahadi, di Naypyidaw.
Di semifinal, Garuda Muda mengalahkan lawan yang selama ini
selalu merintangi jalan dalam meraih emas. Kepercayaan diri pun melambung.
Kondisi fisik pemain pun terkuras oleh laga 120 menit
itu. Mereka punya waktu 36 jam untuk memulihkan kebugaran. ”Di tengah
keletihan, yang sering berbicara adalah faktor psikologis. Kita bisa dapatkan
second wind (semangat baru) jika bisa mendongkrak motivasi sampai pada level
tidak boleh menyerah,” kata Rahmad tegas.
Motivasi tinggi adalah syarat mutlak dalam meladeni
permainan Thailand yang sangat solid. Mereka bermain kolektif ketika menyerang
dan bertahan. ”Oke, kita pernah kalah, tetapi saya akan bicara kepada pemain
bahwa sekaranglah waktunya kalian membuktikan diri bisa dan memenangi
pertandingan,”.
Sayap serang Bayu Gatra mengakui, kepercayaan diri pemain
terus meningkat. Mereka ingin mengakhiri penantian emas sepak bola yang
terentang selama 22 tahun. ”Kami semua ingin juara. Kami ingin memberikan yang
terbaik bagi bangsa Indonesia. Kami hanya perlu bermain tenang dan disiplin.
Jika kami kompak dan saling dukung, kita bisa juara,” tutur pemain Persisam
Putra Samarinda itu.
Bek tengah Manahati Lestusen mengakui, di pertemuan pertama,
lini belakang lengah dan memberi ruang bagi Thailand untuk mencetak gol. ”Itu
tidak boleh terulang,” ujar pemain yang baru dikontrak Persebaya Surabaya itu.