News Update :
Home » , » Persija Jakarta Dapatkan Stefano Lilipaly

Persija Jakarta Dapatkan Stefano Lilipaly

Penulis : Unknown on Selasa, 16 Desember 2014 | 04.34

Persija Klaim 99 Persen Dapatkan Stefano Lilipaly


Persija Jakarta tampaknya cukup serius mempersiapkan diri untuk melakoni kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 musim depan. Salah satu sinyalnya adalah bakal direkrutnya gelandang naturalisasi asal Belanda, Stefano Lilipaly. Manajemen Persija bahkan mengklaim bahwa negosiasi dengan pemain berdarah Indonesia itu sudah mencapai 99 persen.

Stefano Lilipaly saat ini masih tercatat sebagai pemain milik klub J2 Jepang, Consadole Sapporo. Kontraknya baru akan berakhir pada tangga 20 Desember 2014 mendatang. Untuk itulah, Persija akan menunggu hingga Stefano Lilipaly berstatus bebas transfer.

    “Belum ada kontrak dengan Stefano Lilipaly. Kalau dengannya 99 persen. Tapi, status kontrak dengan Consandole Sapporo masih berlaku. Kalau tidak salah sampai 20 Desember 2014,” ungkap Presiden Klub Persija, Ferry Paulus, di Jakarta beberapa waktu lalu.


Sang pemain sendiri mengaku sangat berhasrat merumput di ISL 2015 demi memperbesar peluangnya masuk ke skuat Timnas Indonesia ke depannya nanti. Di Jepang, Stefano Lilipaly jarang mendapatkan kesempatan bermain sehingga kesempatannya ke Timnas Indonesia cukup tipis.

“Saya ingin memperkuat Timnas Indonesia, dan bermain di ISL adalah satu-satunya cara yang bisa mewujudkan mimpi saya bermain untuk tim nasional,” kata Stefano Lilipaly.

    “Pelatih tidak akan pernah memilih saya untuk membela timnas jika saya bermain di negara lain,” lanjut gelandang berusia 25 tahun yang sebelumnya memperkuat klub Belanda, Almere City, ini.


Share this article :
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Design Template by | Support by | Powered by Blogger