Jersey Terbaru Arema Cronus Indonesia Untuk Musim 2015-16
Arema Cronus Indonesia ternyata punya jersey baru yang telah
dikenakan Cristian Gonzales dan kawan-kawan di turnamen Sunrise of Java Cup
2015. Apa alasan Arema merilis seragam anyar dan bagaimana rupa jersey baru tim
Singo Edan itu?
Ternyata Jersey Arema Cronus Indonesia 2015 sebelumnya diprotes
keras oleh Aremania. Warna kuning yang mendampingi warna biru menjadi penyebab
dari semua itu karena identik dengan ciri khas partai politik tertentu.
Maka, manajemen tim Singo Edan pun merilis jersey baru yang
sama sekali tidak menyertakan warna kuning. “Awalnya kami mengajukan penawaran
kepada pihak Specs agar mereka mengganti warna kuning yang mendampingi warna
biru di jersey Arema,” ungkap Ruddy Widodo, General Manager Arema.
“Namun, mereka
tidak bisa membuatnya dalam waktu singkat. Sementara kami sendiri merasakan
tekanan luar biasa dari Aremania soal jersey ini,” lanjutnya.
“Bahkan secara ekstrem beberapa Aremania melakukan boikot
hanya karena jersey. Mereka mengibaratkan warna kuning identik dengan partai
politik tertentu. Padahal soal jersey itu murni seperti yang sudah disampaikan
kami sebelumnya,” tambah Ruddy Widodo.
“Kami sebagai klub
tentu menerima saran Aremania yang notabene adalah pendukung kami. Salah
satunya adalah perubahan desain,” imbuhnya.
Ruddy Widodo mengaku, penampilan jersey Arema yang baru ini
memperoleh sambutan baik. “Sengaja perubahan itu tidak menggandeng apparel
lain, karena sebenarnya kami masih ada kontrak dengan Specs.”
“Tapi alasan dari internal
kami sendiri lebih kuat untuk melakukan perubahan, sehingga desain jersey itu
berubah. Alhamdulillah banyak pesan singkat positif yang mampir soal jersey
itu,” tutupnya.