Atep Sempat Shock Persib Bandung Di Bubarkan
Pembubaran Skuat Persib Bandung membuat Atep shock dan
terkejut luar biasa. Kapten Persib ini tidak menyangka PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) ternyata benar-benar membubarkan Persib. Atep tidak tahu
lagi akan berbuat apa setelah kontraknya di Persib diputus secara mendadak oleh
manajemen.
“Tentu kaget karena sebelumnya kita tidak menyangka hal
seburuk ini. Manajemen mengumpulkan (pemain), tentu kita berharap rasa sabar
akan penantian kita di Persib balik, kenyataannya kita dibubarkan,” kata Atep
di Bandung beberapa waktu lalu.
“Tentu membuat
kami kaget dan semakin bingung karena ini kan menyangkut masa depan kami dan
tim ini. Respon pemain seperti yang saya rasakan juga, shock, bingung, kenapa
keputusannya seperti ini,” tambahnya.
“Mendapat pemutusan kontrak kenapa tidak diumumkan ketika
itu, di awal-awal, jadi kita bisa langsung mengetahui, daripada kita terus
berharap kepada PT PBB terus hasilnya seperti ini. Tentu itu yang membuat kita
kecewa,” lanjut Atep.
Meskipun sangat kecewa, namun Atep pada akhirnya bisa
memaklumi keputusan manajemen Persib tersebut. “Ya, walaupun awalnya kita tidak
menerima, tetapi selama diskusi itu berlangsung kami menyadari jika kondisinya
memang seperti ini,” ucap pemain yang lekat dengan jersey bernomor 7 ini.
“Kita mengerti,
kalau dipertahankan juga kita tahu kan karena kejelasannya dari atas (PSSI)
juga tidak ada,” imbuhnya.
“Mudah-mudahan, kalau nanti ada turnamen atau kompetisi lagi
kami masih bisa bersama-sama lagi. Saya yakin sih kalau anak-anak (pemain)
masih komitmen untuk Persib kalau memang nanti temen-temen masih dibutuhkan,”
tutup Atep.